Presiden Israel Isaac Herzog Lakukan Kunjungan ke Inggris untuk Bertemu Boris Johnson dan Pengeran Charles

Teal Aviv, SPNA – Presiden Israel, Isaac Herzog dan istrinya Michal akan berangkat hari ini (Minggu, 21/11/2021) ke Inggris  yang merupakan kunjungan resmi pertamanya sejak menjabat sebagai Presiden Israel.

Selama kunjungan tersebut, Herzog akan mengadakan pertemuan resmi, dengan Putra Mahkota Inggris, Pangeran Charles, Perdana Menteri Inggris, Boris Johnson, Sekretaris Negara untuk Urusan Luar Negeri, Liz Truss, anggota Parlemen dan kepala komunitas Yahudi yang ada di Negeri Tiga Singa tersebut.

 Presiden juga akan menjadi Tamu Kehormatan pada Upacara Peringatan Khusus Dana Wakaf Keluarga Mendiang Rabbi Lord Jonathan Sacks, dalam acara peringatan setahun kematiannya, dihadiri oleh para mantan pemimpin komunitas Yahudi dan pejabat Pemerintah Inggris.

Menjelang kunjungan, Herzog mengatakan: “Saya senang melakukan kunjungan resmi ke Inggris dalam kapasitas saya sebagai Presiden Negara Israel. Kunjungan ini menutup lingkaran bagi saya dalam banyak hal, sebagai putra seorang Tentara Inggris, kapten yang bertempur dalam Perang Dunia II dan cucu rabi yang telah melayani di seluruh negeri.”

(T.HN/S: i24news.tv )

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top

kantor pusat

Jl. Bina Marga No. 25, C99 Business Park, Kaveling 9N, RT.08 / RW.03 Kel. Ceger, Kec. Cipayung, Jakarta Timur, DKI Jakarta 13850

Subscribe to our newsletter

Sign up to receive updates, promotions, and sneak peaks of upcoming products. Plus 20% off your next order.

Promotion nulla vitae elit libero a pharetra augue